Bismillahharirrohmanirrohim.
Tahun 2013 sudah menyambut kita semua.
Berbagai kenangan tahun 2012 entah itu politik, hukum, masyarakat Indonesia,
Dunia yang menangis dan apa pun itu yang berkaitan dengan sebauh Negara pasti
ada nilai berharga yang tidak bisa dilupakan. Sejauh ini, Negara Indonesia saja
masih banyak yang harus dibenahi dari segi pendidikan, kesehatan, pelayanan
masyarakat, perekonomian atau sejenis lainnya yang perlu sentuhan halus dari
para pejabat.
Contohnya saja; * dari kasus TKI (Tenaga
Kerja Indonesia) yang tidak ada ujung temu perdaimannya.* Kasus pendidikan di
Indonesia yang berada di daerah pedalaman kurang diperhatikan. *Kasus kesehatan
yang masih belum merata mendapatkan tunjangan pemerintah. *Pelayanan masyarakat
yang masih memilah-milah. *Perekonomian negara Indonesia yang membaik namun
masih banyak pengangguran yang melilit rakyat. *Permasalah konflik sosial yang
beradu serangan, tawuran, pembunuhan, pemerkosaan dan kurangnya sikap toleransi
sesama umat beragama. Dan masih banyak lagi permasalahan yang dihadapi oleh
tanah air Indonesia.
Maka dari itulah kita sebagai rakyat
Indonesia yang peduli terhadap nasib bangsa, mari kita suarakan gerakan
pembaharuan yang lebih baik untuk generasi yang akan datang.Dengan sebuah
tulisan untuk menyentuh hati para penguasa, pemimpin, pejabat, rakyat dan
seluruh Indonesia.
AE Publishing bersama Anung D'Lizta menggelar
even audisi dengan tema "SURAT UNTUK INDONESIA''
Syarat dan Ketentuan:
1. Klik like page Anung D'Lizta ( https://www.facebook.com/pages/Anung-DLizta/136914309762436?fref=ts
) dan bergabung di grup Antologi Es Campur ( https://www.facebook.com/groups/107270029373005/?fref=ts
)
2. Warga Negara Indonesia di luar negeri
maupun di dalam negeri.
3. Naskah tulisan ditulis seperti berikut:
Untuk Indonesiaku
Yang Tercinta
--------------------------------
-------------------------------
(------- isi surat)
Anung D'Lizta
Singapura, 6 Juni 2012
4. Panjang tulisan mak 2 halaman. TNR 12
Spasi 1 margin 3333 sertakan biodata mak 100 kata di akhir tulisan.
5. Naskah tidak mengundang SARA dan
Pornografi serta Konflik.
6. Kirim naskah ke alamat email:
anungdel1627@gmail.com dengan SUBJEK: SURAT UNTUK INDONESIA-Nama
Penulis/pena-Judul Naskah. (File diberi judul naskah--naskah dikirim dalam
bentuk attach a file bukan di badan email--biarkan badan email tetap kosong)
7. Tuliskan info audisi ini di catatan FB
kalian min 15 orang dan tag Anung D'Lizta/De Lizta/ AnisaAe Kepompong.
8. Naskah ditunggu sampai tgl 25 Februari
2013 pukul 12 siang.
9. Naskah terpilih akan dibukukan (20/30
naskah).
10. Pengumuman naskah yang lolos akan
diinfokan melalui page Anung D'Lizta. Tidak ada pemenang karena ini adalah
audisi. Tapi ada naskah terbaik yang akan mendapatkan buku terbit untuk terbaik
1 dan 2.
11. Keputusan juri tidak bisa diganggu gugat.
SALAM CINTA UNTUK INDONESIA
Anung D'Lizta
Tag :
Lomba
0 Komentar untuk "EVEN AUDISI ''SURAT UNTUK INDONESIA''-AEP"
Sahabat, silahkan tulis komentar yang membangun, gunakan bahasa yang baik dan sopan. Mari berbagi dalam kebaikan.
Salam perjuangan