![]() |
sumber gambar |
Sebaiknya disela-sela aktivitas yang penuh seharian, anda harus bisa membagi waktu. Kerja itu penting, bagi yang kuliah belajar juga penting. Namun sesekali anda harus bisa menyalurkan hobi. Misalnya yang hobi memancing ya sempatkan sebulan atau dua minggu sekali memancing. Begitu juga yang suka bermain badminton seperti saya, hehe. Itu pun juga harus menyempatkan untuk bermain badminton.
Otak jangan dipaksa untuk berkerja terus. Sekali-kali anda harus mencari penyegaran seperti menyalurkan hobi. Aktivitas seharian di kantor atau di kampus kemudian pulang masih ada tugas. Duh, rasanya dunia penuh dengan kesibukan yang tak kunjung usai. Pintar-pintar lah membagi waktu.
Hari libur misalnya gunakan hari itu sebaik mungkin. Jangan sampai hari libur masih ada pekerjaan yang harus anda selesaikan. Kapan ada waktu untuk menikmati pemandangan, jalan-jalan ke pantai atau sekadar melihat sawah di belakang rumah. Janganlah dunia membuat anda merasa terdesak. Hidup terasa sempit dan susah sekali. Tidak ada waktu buat keluarga. Pulang kerja masih ngelembur tugas kantor kemudian tidur. Tidak ada hanya sekadar menyapa anak-anaknya dengan ucapan "selamat malam sayang, sudah shalat belum? Bagaimana belajarnya tadi? Dapat nilai berapa?" Ucapan-ucapan seperti itu harus dilakukan seorang ayah kepada anak-anaknya. Agar ada kedekatan antara anak dan ayahnya.
Sesekali juga anda harus bisa menyalurkan hobi disela-sela waktu luang. Hari libur cukup untuk mengajak anak sekadar memancing misalnya. Di sana membawa makanan dan dimakan bersama-Serasa ada keharmonisan dalam keluarga. Tidak spaneng mikirin kerjaan terus. Toh dunia seharusnya tidak seperti itu. Dunia itu mengasyikkan dan indah tentunya. Tapi apa yang anda lakukan harus masih dalam norma-norma yang benar.
Terakhir saya hanya mengucapkan salurkanlah hobi anda. Sehatkan badan anda. Tenangkan pikiran anda dan istirahatkan. Namun jangan sampai aktivitas tersebut dilakukan karean terpaksa. Nikmatin saja setiap hembusan napas dengan sesuatu yang berguna. Salah satu menyalurkan hobi yang bisa menambah gairah hidup anda.
Tag :
Serba-serbi
0 Komentar untuk "Salurkan hobi anda"
Sahabat, silahkan tulis komentar yang membangun, gunakan bahasa yang baik dan sopan. Mari berbagi dalam kebaikan.
Salam perjuangan