![]() |
ilustrasi gambar |
Kita sering menyerah, padahal kita belum memulainya.
Kita sering kali takut, padahal kita belum mencobanya,
Kita sering mengatakan hidup pasti ada menang dan kalah--kemudian pesimis, padahal kita belum bertanding.
Bukankah kita tahu!
Hanya pecundanglah yang tidak berani berjuang,
Dia pengecut yang tak pantas hidup dan jikalaupun hidup, maka ia hanya sebagai pelengkap saja
Kita sering menyia-nyiakan waktu, hanya untuk hal yang tidak penting.
Kita sering menunda-nunda pekerjaan, padahal waktu untuk mengerjakan itu ada.
Kita sering malas, padahal kita tahu bahwa itu akan membuatmu bodoh. Tapi kita tidak mau berubah?
Lalu apa yang kita harapkan?
Akh, kita tak perlu berteriak di tepi laut,
Meraung keras menghilangkan kepenatan, toh setelah itu kita hanya seperti itu.
Tak ada perubahan yang signifikan.
Malam ini kau sadar, semua itu ketentuan Tuhan,
Tapi esok atau lusa?
Masihkah kau menyadarinya?
Entahlah.
Ya, itu Manusiawi.
Tuhan membolak-balikkan hati manusia.
Tapi perlu diketahui juga, Tuhan tidak merubah nasib suatu kamu kecuali kaum itu merubahnya sendiri.
Maka tetaplah dalam penjagaanmu, tetap di jalan yang digariskan oleh-Nya.
Perubahan itu ada dalam diri kita, bukan dari orang lain
Misalpun itu ada,
Di sana ada penderitaan
Di sana ada ujian
Tapi di sana ada kesuksesan dan kebahagiaan.
Tag :
Kata Motivasi,
Motivasi
0 Komentar untuk "Motivasi Diri Sendiri"
Sahabat, silahkan tulis komentar yang membangun, gunakan bahasa yang baik dan sopan. Mari berbagi dalam kebaikan.
Salam perjuangan